Kereta Api di Kanada Sangat Unik,  Bisa Dicegat Seperti Angkot

Agregasi BBC Indonesia/Boby
Foto: BBC Via Rail

Jalur kereta ini berkelok-kelok menyusuri Sungai Fraser, rumah berbagai jenis ikan. Dari seberang sungai, seorang pemancing melambaikan tangan dari tepian yang mirip pantai

Selama satu jam pertama, jeram biru kehijauan bergemericik di tepi jalan, elang emas membumbung tinggi, dan aroma tajam cemara balsam dan pinus menerpa melalui pintu yang terbuka.

Tracy MacLean, manajer layanan di kapal, mengumumkan bahwa Danau Moose sudah dekat. Airnya sejelas selembar kaca, hutan memantul ke permukaannya yang sempurna

Melaju cepat di dekat permukaan batu yang dilapisi dinding es, kami mengitari tikungan sampai melihat Gunung Robson menjulang naik menembus biru, puncak tertinggi di Pegunungan Rocky Kanada. Kumpulan awan di puncaknya membuat gunung itu seperti gunung berapi yang mengeluarkan asap, dengan gletser di sisi-sisinya.

Di antara danau-danau tapal kuda, hamparan bunga snapdragon kuning dan tumbuhan conifer yang halus bisa dilihat dari kereta.

Kita bisa melihat jejak-jejak industri pada masa lalu dan sekarang, di mana pendulang emas, petani dan pencari ikan membentuk komunitasnya yang menyebar.

Menjelang sore, saat penumpang tertidur atau menerawang untuk melihat rusa besar dan karibu, kereta mulai melambat, lalu tiba-tiba berhenti di dekat hutan.

Terdengar gumaman di gerbong dan beberapa penumpang menjulurkan leher untuk melihat apakah ada penampakan satwa liar.

Sebagai layanan kereta yang bisa dicegat, rupanya Skeena berhenti untuk mengangkut seorang pemetik jamur yang muncul dari balik pepohonan.

"Kami satu-satunya sumber transportasi untuk masuk dan keluar dari daerah terpencil," kata MacLean, menjelaskan bahwa para insinyur dan staf selalu tahu dan mencari penumpang tetap yang naik dan turun kereta: pertapa, penduduk daerah terpencil dan nelayan.

"Tepat sebelum kami menurunkan mereka, mereka akan berkata: 'Sepertinya saya akan keluar dari semak seminggu, Jumat depan, perhatikan ya." Saya kemudian mengkomunikasikannya dengan para insinyur, mereka mencatat dan memperhatikan jika ada orang itu,"ujarnya. 

Dia menambahkan: "Pada salah satu perjalanan saya, saya menjemput dua pemburu yang tersesat dan tidak dapat menemukan jalan kembali ke truk mereka. Mereka mendengar suara kereta, jadi mereka turun ke rel. Ketika naik, mereka kotor, sangat kedinginan, lapar, dan sangat senang melihat manusia lain sehingga saya bahkan tidak menagih ongkos mereka,"ucapnya. 

Setelah sebagian besar penumpang turun dan turis-turis masuk ke hotel terdekat, saya berbicara dengan petugas kereta api Ed Neis yang membari tahu bahwa Skeena dulunya adalah kereta malam.

"Kami punya gerbong restorasi di sini, kamar kecil di belakang, indah sekali dulu. Kalau tidak salah dihapus pada tahun 1993," kata Neis.

"Penurunan ekonomi sangat buruk, sehingga jawatan kereta api bertemu walikota setempat dan membuat kesepakatan dengan komunitas ini untuk membawa bisnis kepada mereka. Mereka setuju kereta ini akan berhenti di Prince George. Jika kita kembalikan lagi jadi langsung, penumpang akan naik".

Keesokan paginya, kereta berangkat saat penumpang sedang sarapan, mengikuti lekukan Sungai Nechako, anak sungai utama, ke Sungai Fraser yang kembali terlihat di bawah buih dan gemericik putih.

Di kota Smithers, sejumlah perempuan penduduk asli yang disebut Bangsa Pertama naik kereta dan, setelah jeda dalam perjalanan, MacLean menyebutkan Highway of Tears - jalan sepanjang 725 km yang sejajar dengan rel.

Sejak 1950-an, sejumlah perempuan muda hilang saat menumpang antara Smithers dan Prince Rupert, karena kemiskinan dan kurangnya transportasi umum yang parah di sepanjang Highway 16 selain bus dua kali seminggu.

Angka resmi menunjukkan bahwa jumlahnya sekitar 20, tetapi keluarga dan aktivis masyarakat memperkirakan bahwa lebih dari 50 perempuan hilang atau ditemukan tewas. Menurut MacLean: "Seorang perempuan muda di British Columbia utara yang memilih untuk menumpang di Highway 16 timur atau barat dari Prince George, artinya sudah mengucapkan selamat tinggal kepada orang yang dicintai. Penduduk asli naik dan turun dari kereta ini untuk pergi ke pertemuan dan acara atau tidak ada cara lain selain bus itu."

Kereta melintasi jembatan yang rapuh, saya melirik ke bawah ke badan air yang mengalir di bawah rel sementara penumpang lain memandang ke hutan untuk mencari grizzlies dan beruang hitam.

Tepat ketika kami melewati stasiun Kwinitsa, saya melihat seekor beruang hitam kecil berlari menjauh dari rel. Saya menyadari bahwa apa yang menjadi salah satu perjalanan terbesar dalam hidup saya hanyalah perjalanan biasa untuk yang lain.

Menjelang sore, Sungai Skeena muncul dari utara dan tetap dekat dengan kereta, menyemangatinya hingga garis finis.

Namanya diambil dari bahasa asli Gitxsan, yang berarti "sungai kabut", Sungai Skeena mengalir melalui ngarai dan melewati pegunungan sebelum akhirnya memisahkan diri dan mengalir ke Samudra Pasifik, meninggalkan kami untuk melakukan perjalanan ke Prince Rupert sendirian.

Editor : Boby

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network