5 Tips Agar Pipi Chubby Terlihat Tirus, Begini Penjelasannya

Wiwie Heriyani , MNC Portal
Ilustrasi. (Foto: Okezone)

JAKARTA, iNewsKarawang.id - Kebanyakan kaum hawa kerapkali mengidam-idamkan pupi yang tirus agar terlihat lebih cantik. Beberapa dari mereka sudah pernah melakukan diet atau menurunkan berat badan namun tetap memiliki pipi yang tembam atau chubby.

Sebenarnya, melakukan diet juga bisa berpengaruh untuk meniruskan pipi. Namun, ada beberapa wanita yang masih kerap kesulitan untuk mendapatkan pipi yang tirus. Tak jarang mereka kerap menutupinya dengan teknik riasan makeup.

Nah, berikut beberapa tips untuk meniruskan pipi yang “chubby” selain dengan teknik riasan makeup, dilansir dari berbagai sumber, Minggu (4/12/2022).

1. Menurunkan berat badan

Bukan rahasia umum lagi, bahwa menurunkan berat badan merupakan cara terbaik bagi Anda yang ingin mengurangi kelebihan lemak di beberapa bagian tubuh Anda, tak terkecuali bagian pipi.

Kelebihan lemak di wajah umumnya merupakan hasil dari kelebihan lemak pada tubuh. Oleh karena itu, menurunkan berat badan bisa menjadi salah satu cara efektif untuk meniruskan pipi.

Anda bisa melakukan diet sehat serta melakukan latihan fisik, seperti olahraga kardio atau aerobik. Ini karena beberapa penelitian menunjukkan bahwa olahraga kardio dapat meningkatkan pembakaran lemak pada tubuh, termasuk area pipi.

2. Membatasi olahan karbohidrat

Tahukah Anda, makanan yang mengandung karbohidrat olahan, seperti kue, kerupuk, dan pasta, adalah penyebab utama tubuh mengalami kenaikan berat badan dan penumpukan lemak.

Mengurangi asupan makanan tersebut dipercaya dapat meningkatkan penurunan berat badan secara keseluruhan. Dengan berat badan tubuh yang menurun, pipi juga secara otomatis bakal lebih tirus.

3. Senam wajah

Senam tak hanya dilakukan untuk bagian tubuh secara keseluruhan, namun juga pada bagian tertentu seperti pipi. Senam wajah dipercaya dapat mengencangkan otot wajah, sehingga bisa menjadi salah satu cara meniruskan pipi yang efektif. Bonusnya, senam wajah juga dipercaya dapat memperlambat proses penuaan kulit loh!

Pasalnya, berdasarkan hasil studi, senam wajah yang dilakukan sebanyak 2 kali sehari selama 8 minggu bisa memperlancar aliran darah dan menguatkan otot-otot wajah, khususnya pipi.

4. Minum air putih

Bukan rahasia umum juga bahwa air putih tak hanya berperan penting dalam menjaga kesehatan tubuh, namun juga bisa menjadi salah satu cara menghilangkan lemak pada wajah.

Pasalnya, penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi air putih bisa membuat tubuh merasa kenyang lebih lama sehingga Anda pun terhindar dari makan secara berlebihan.

Konsumsi air putih yang cukup juga dapat meningkatkan metabolisme, sehingga jumlah kalori yang dibakar setiap harinya lebih banyak dan tubuh akan mengalami penurunan berat badan. Dengan begitu, pipi pun akan terlihat lebih tirus.

5. Membatasi asupan garam

Tahukah Anda bahwa asupan natrium atau garam yang berlebih dapat menimbulkan efek bengkak pada tubuh, termasuk pipi. Karena itu, membatasi asupan garam juga bisa menjadi pilihan cara meniruskan pipi yang dapat Anda lakukan.

Editor : Boby

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network