Konvoi Ngariung Bersama Ridwan Kamil, Rangkaikan HUT RCTI

BANDUNG - Menjelang perayaan ulang tahun (HUT) RCTI ke-33 tahun, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mendapatkan kunjungan dari pemeran preman pensiun berlokasi di Gedung Pemerintah Provinsi Jawa Barat, Rabu, (17/8/22) sore.
Pertemuan dihadiri tim redaksi RCTI yang ikut memeriahkan rangkaian menyambut acara HUT RCTI dan HUT Jawa Barat.
Selain itu, sudah sudah ada puluhan motor gede yang sudah berbaris di depan halaman Gedung Sate. Didampingi sang istri, Ridwan Kamil ikut rombongan komunitas motor gede untuk konvoi mengelilingi kota Bandung.
Rute yang dilalui di antaranya Jalan Diponegoro, Dago, Merdeka, Lembong hingga finish di kawasan Asia Afrika tepatnya di Cikapundung River Spit. Setelah sampai tujuan, Ridwan Kamil dan langsung bertegur sapa dengan warga yang sudah menunggu pre launching preman pensiun di kawasan tersebut.
Menurut Gubernur Jawa Barat, banyaknya adegan dari preman pensiun yang membuat pemirsa di seluruh Tanah Air terhibur membuat serial preman pensiun selalu bertahan hingga saat ini. Selain itu, dirinya juga mendukung penuh kegiatan yang akan diberlangsungkan RCTI untuk menggelar acara di kota Bandung.
"Ada kearifan lokal Jawa Barat, ada lucu-lucunya, itu yang membuat Preman Pensiun bertahan bisa lebih 6 season. kita doakan terus disukai pemirsa Indonesia, khususnya RCTI," ujarnya.
Acara puncak HUT RCTI dan HUT Jabar sendiri akan berlangsung pada esok hari mulai dari pagi hari hingga malam hari.
Editor : Boby