BNPB Tinjau Lokasi Banjir Karangliagar, Begini Komentarnya

Iqbal Maulana Bahtiar
BNPB Tinjau Lokasi Banjir Karangliagar, Begini Komentarnya (Foto : iNewskarawang.id/Iqbal Maulana Bahtiar)

KARAWANG, iNewskarawang.id - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melakukan peninjauan langsung ke lokasi banjir di Desa Karangligar, Kecamatan Telukjambe Barat, Kabupaten Karawang, Minggu,(7/1/2024).

Pada peninjauan tersebut, Deputi Bidang Penanganan Darurat pada BNPB Mayjen TNI Fajar Setyawan didampingi langsung oleh Bupati Karawang Aep Syaepuloh beserta jajaran Forkopimda Kabupaten Karawang mengunjungi tempat pengungsian sementara terdampak banjir di Kantor Desa Karangligar.

Dalam kesempatan itu, Deputi Bidang Penanganan Darurat pada BNPB, Mayjen TNI Fajar Setyawan mengapresiasi Pemkab Karawang yang telah berupaya dalam memitigasi resiko terjadinya musibah bencana banjir yang ada di Desa Karangligar.

"Langkah dari Pemkab Karawang sudah bagus yang bagaimana sudah melakukan Mapping bencana serta mengevakuasi bencana, kemudian mengevakuasi serta memperlakukan para pengungsi juga bagus, sehingga pihak BNPB nanti tinggal menguatkan lagi apa-apa yang dibutuhkan pemerintah daerah khususnya dalam penanganan darurat," Katanya.

Selain itu, Ia juga mengaku bangga akan solidaritas antara TNI-Polri beserta PemKab Karawang yang bisa bersama-sama membantu para pengungsi yang terdampak musibah banjir.

Dengan hal tersebut, Ia berharap atas kesiapan dan solidaritas seluruh stakeholder di Karawang ini bisa meringankan beban masyarakat, khususnya jika terjadi bencana.

"Kita juga bangga bahwa di sini teman-teman Polri dan TNI saling bahu membahu meringankan beban masyarakat. Mudah-mudahan solidaritas TNI Polri dan BPBD bisa membantu masyarakat yang terdampak bencana bisa dirasakan manfaatnya," Tandasnya.

Editor : Frizky Wibisono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network