Buntut Perampokan di Jatisari, Kapolres Minta Minimarket Sediakan Tombol Panic Button

Iqbal Maulana Bahtiar
Polres Karawang : Konpers Pengungkapan Kasus Perampokan Minimarket di Jatisari Karawang (Foto : iNewskarawang/Iqbal)

KARAWANG, iNewskarawang.id - Corporate Communications Specialist PT Sumber Alfaria Trijaya, Reza Pahlevi akui sistem pengamanan di minimarket masih minim.

Hal itu diungkapkan Reza di Mapolres Karawang saat konferensi pers pengungkapan kasus perampokan minimarket di Jatisari, Jumat (26/5/2023). 

"Iya hanya CCTV,  sedang kita upayakan, " katanya,Jumat,(26/5/2023). 

Lebih lanjut, Reza juga mengapresiasi Polres Karawang dalam pengungkapan kasus perampokan minimarket di Jatisari Karawang yang terjadi pada Senin,(22/5/2023) lalu.

"Terimakasih atas respon cepat dari pihak Polres Karawang dalam mengungkap kasus dan menyelamatkan karyawan kita pada peristiwa perampokan kemarin," ujarnya

Sementara itu, guna meningkatkan keamanan disetiap minimarket di Karawang, Kapolres Karawang, AKBP Wirdhanto Hadicaksono menyarankan agar memasang panic button atau tombol darurat.

"Iya kita berupaya ketika ada kejadian di minimarket, supaya ada panic button. Supaya bisa sesegera mungkin disambungkan ke kepolisian," kata Wirdhanto. 

Sambung Kapolres, Agar pemasangan panic button itu segera terealisasi, pihaknya akan membahas lebih lanjut dengan pihak pengelola minimarket yang ada di Karawang.

"Kita akan membahas lebih lanjuy dengan pihak pengelola minimarket. Sebab, pemasangan panic button ini merupakan salah satu upaya pencegahan terjadi aksi kejahatan," tandasnya

Diberitakan sebelumnya, telah terjadi perampokan disalah satu minimarket di Jatisari Karawang pada Senin,(22/5/2023).

Dalam peristiwa tersebut sedikit 3 orang pelaku berhasil ditangkap dan 1 pelaku lainnya  berhasil melarikan diri.

Diantara 3 orang pelaku yang berhasil ditangkap, 1 diantaranya ditembak mati ditempat karena melakukan perlawanan kepada petugas.

"Kini kedua pelaku yang diamankan sedang dilakukan pemeriksaan di Mapolres Karawang, sedangkan satu pelaku yang tewas berada di kamar mayat Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Karawang," kata Kapolres Karawang, Wirdhanto Hadicaksono,Senin,(22/5/2023)

Editor : Frizky Wibisono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network