Wow Keren! Gregoria Mariska Juara  Spain Masters 2023

Andhika Khoirul Huda/Boby
Gregoria Mariska Tunjung keluar sebagai juara Spain Masters 2023. Tunggal putri Indonesia itu melibas bintang India, Pusarla V. Sindhu 21-8 dan 21-8. Foto: PBSI

MADRID, iNewsKarawang.id - Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung keluar sebagai juara Spain Masters 2023, setelah melibas bintang India, Pusarla V. Sindhu 21-8 dan 21-8 dalam waktu 29 menit di final.

Bagi Gregoria, ini merupakan titel perdana yang diraihnya sepanjang kariernya mentas di ajang BWF World Tour. Ini merupakan prestasi yang sangat membanggakan baginya .

Bermain di Bermain di Centro Deportivo Municipal Gallur, Madrid, Minggu (2/4/2023) malam WIB, Gregoria tampil memukau di awal gim pertama. Dia mampu memberikan tekanan pada Sindhu dan memimpin 5-1. Beberapa kesalahan sempat dilakukan Jorji -sapaan Gregoria- yang membuat Sindhu mendekat di angka 5-7. Namun, wakil Merah-Putih bisa dengan cepat kembali ke permainan terbaiknya. Dia menjauh lagi dengan keunggulan 11-6 di interval gim pertama. Permainan gemilang terus ditampilkan pemain ranking 12 dunia itu. Variasi serangan bola-bola menyilangnya sangat membuat Sindhu kerepotan. Hasilnya, dia unggul 17-7.

Poin demi poin diraih Gregoria tanpa kesulitan karena lawannya yang duduk di ranking 11 dunia itu juga banyak melakukan kesalahan. Dia menutup gim pertama dengan skor 21-8. Pada gim kedua, Jorji masih terus membuat Sindhu pontang-panting dengan serangan mematikan yang diterapkannya. Hasilnya, dia langsung tancap gas untuk memimpin dengan skor 6-1.

Permainan cantik di depan net terus diperlihatkan srikandi kelahiran Wonogiri itu. Dia bisa mematikan pergerakan Sindhu untuk menjauh dengan keunggulan 11-3 di interval gim kedua. Usai jeda, dominasi Gregoria sudah tak mampu lagi dibendung oleh Sindhu. Dia terus mendapatkan poin dengan mudah.

Gregoria mempelebar keunggulannya menjadi 16-4 dan kemudian mengunci kemenangannya di gim kedua dengan skor 21-8.

Editor : Frizky Wibisono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network